By Published On: September 6th, 20220 Comments

Yayasan Pendidikan Telkom (YPT) melalui Program Organisasi Penggerak (P.O.P) melakukan pelatihan design sprint untuk 15 SMP di Kabupaten Banyumas, kegiatan yang berlangsung pada Senin 5 September  kemarin. Kegiatan tersebut berjalan dengan lancar di Kresna Meeting Room Hotel Aston Purwokerto.

Dengan jumlah total 35 peserta yang terdiri dari Bapak/Ibu guru, sebelumnya para peserta telah melaksanakan Pre-test sebelum kegiatan dilaksanakan. Yayasan Pendidikan Telkom menunjuk SMK Telkom Purwokerto sebagai pelaksana kegiatan tersebut di area Kabupaten Banyumas, bertindak sebagai intruktur dalam pelatihan tersebut adalah Ibu Lulu dan Ibu Princess.

Pada hari pertama kegiatan adanya sambutan dari Yayasan Pendidikan Telkom yang diwakili oleh Bapak Wiwid Widiyantoro selaku Kepala SMK Telkom Purwokerto dan dilanjutkan dengan materi Google Workspace For Education (GWE) dan Video Pembelajaran oleh para Intruktur.

Ibu Sri Mulyani menyampaikan “terimakasih sekali kepada SMK Telkom Purwokerto telah melakukan kegiatan semacam ini, terlebih dengan fasilitas dan service yang luar biasa. Ini merupakan ilmu yang baru yang bias diterapkan nantinya” imbuhnya sebagai salah satu peserta dalam pelatihan tersebut.

Leave A Comment

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.